Penggunaan Pupuk Organik Cair Batang Pisang Untuk Tanaman Jagung Di Kelompok Tani Sumber Rezeki Di Mendalo Darat Di Kabupaten Muaro Jambi
DOI:
https://doi.org/10.53867/jpm.v2i1.48Kata Kunci:
pupuk organik cair batang pisang, jagung manisAbstrak
Tanaman jagung manis (Zea mays saharata Sturt) merupakan salah satu jenis makan pokok bisa menggantikan beras. Jagung manis paling banyak dibudidayakan setelah padi. Jagung manis dapat diolah langsung direbus karena rasanya cukup manis. Kelompok tani Sumber Rezeki Desa Mendalo Darat mengusahakan penanaman jagung manis selain tanaman sayuran lainnya karena itu penyuluh akan memberikan cara pembuatan pupuk cair dari batang pisang setelah jadi akan diberikan pada tanaman jagung manis yang ditanam pada jenis tanah Ultisol. Pengabdian yang dilakukan nantinya berupa penyuluhan materi dan demo langsung dilapangan direncanakan selama 3 bulan mulai dari survei pendahuluan, penentuan jadwal dan melakukan sosialisasi penyuluhan dalam pembuatan pupuk organik cair dari bahan baku batang pisang untuk tanaman jagung manis. Penyuluhan dilakukan dua tahap yaitu dengan metode memberikan materi yang berkaitan dengan penggunaan kompos untuk pupuk organik tanaman kacang panjang. Setelah itu dilanjutkan dengan melaksanakan demo langsung di lapangan cara pemberian pupuk organik cair dari batang pisang pada tanaman jagung manis pada kelompok tani Sumber Rezeki. Untuk kelancaran pelaksanaan pengabdian. Maka Tim Pengabdian Kepada Masyarakat menyediakan seperti bahan yang dibutuhkan dalam penyuluhan dan demo yaitu batang Pisang untuk buat pupuk organik cair, ember yang ada tutupnya, gula, EM 4 mikroorganisme, cangkul, parang dan air bersih. Sebelumnya disiapkan juga penggandaan materi, alat peraga alat foto dan menyiapkan konsumsi saat demo dalam Penggunaan Pupuk Organik Cair dari Batang Pisang Untuk Tanaman jagung manis di Kelompok tani Sumber Rezeki di Desa Mendalo Darat Kabupaten Muaro Jambi. Hasil dari pengabdian terlihat sangat antusias dalam mengikuti materi penyuluhan dan demo pembuatan pupuk cair batang pisang dan penanaman, serta cara pemberian pupuk organik cair batang pisang untuk tanaman jagung. Dan dari wawancara akhir kelompok tani sudah paham mereka sudah dapat cara mengerti cara penggunaan pupuk organik cair dari batang pisang dan tanaman jagung terlihat subur setelah tanam di lapangan.
Unduhan
Referensi
Anto, A. 2012 . Teknologi dBudidaya Kacang Panjang , Penyuluhan Pertanian BPTK. Kalomantan Tengah
Aditya.2009 http: // blogspot. Com /2011/03/respon pertumbuhan dan produksi tanaman . html diaksies
Goenardi .DH 2006 . Pupuk dan Tehnologi Pemupukan Berbasis Hayati dari Cawan Petri ke Lahan Petani . Yayasan John Hi – Tech .Idotema .Jakarta .
Hadisuwito, Sukamto .2007 . Membuat Pupuk Kompos Cair . Cetakan Ketiga . Agromedia Pustaka Jakarta
Hakim N, MY Nyakpa , AAAM Lubis , SG Nugroho , Saul, M Rusdi , Diha , M Amin , GB Hong dan H Bailey . 1986 . Dasar Dasar Ilmu Tanah . Universitas Lampung . Lampung
Hedges . I. L , Lister , C. E 2008 Nutritional Attributes Of Indian Vegetables, Program , New Instutte for Plant & Food Research Limited 05: 17-18
LP2M UNJA. 2017. Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Tahun 2016. Universitas Jambi. Jambi
Pranata, AS 2010 . Meningkatkan Hasil Panen Dengan Pupuk Organik . Agromedia Pustaka . Jakarta
Rachman A, A Dariah , Joko S
. Pupuk Hijau , Pupuk Organic dan Pupuk Hayati . Jawa Barat : Balai Besar Penelitian Dan Pengembangan Sumberdaya Lahan Pertanian .
Soepardi , G 1983 . Sifat dan Ciri Tanah . Departemen Ilmu Ilmu Tanah .IPB . Bogor
Suhahyono, U. 2017. Panduan Pengunaan Pupuk Organik .Jakarta Penebar Swadaya.
Suyanti dan Supriyadi , A. 2008. Pisang Komoditas dan Perspektif . Jakarta Penebar Swadaya.
Wahyono, S, S. Sahwan, F. L dan Suryanto, F 2011. Membuat Pupuk Organik Granul dari Aneka Limbah . PT Agromedia Pustaka. Jakarta
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2022 Hasriati Nasution, Asmadi Saad, Yusfaneti

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.